Senin, 21 Februari 2011

Bye Bye, Single yang Jadi Satelit Album Gigi


KOMENTAR beberapa teman setelah mendengar single teranyar Bye Bye nyaris sama, “lagu ini Gigi banget.” Padahal kami sendiri tidak bisa memdefinisikan bagaimana sebenarnya musik Gigi itu. Kami tidak bisa menyebut lagu Gigi itu apa atau bagaimana. Karena kami menggelinding saja, mengikuti rasa yang saat itu muncul, rasa yang kami ber-empat rasakan, rasa Gigi,” kata Thomas.

Walaupun single Bye..Bye ini tegolong high beat dengan cita-rasa rock yang kental, bukan berarti semua lagu yang lain dalam album -yang akan diluncurkan kemudian, menyusul single ini- juga high, ada yang medium bahkan low. Albumnya sendiri rencananya baru akan di launching bersamaan dengan HUT Gigi ke 17, pada 22 Maret 2011. Nama album juga belum disepakati, ada yang minta disamakan saja dengan nama acara konser tunggal 26 Mei, “Gigi Sweet Seventeen”. Ada yang tidak ingin seperti itu. Jadi masalah ini masih dicarikan titik temunya.

Armand, Budjana, Thomas, dan Hendy sudah mulai menggumpulkan lagu dan melakukan work shop sejak bulan Oktober tahun lalu, dan mulai masuk Studio rekaman pada akhir Desember hingga akhir Januari. Ada lebih dari 12 lagu yang mesti mereka pilih bersama dengan manajemen dan Universal Music Indonesia. Tapi terus terang saja sampai saat ini kami belum memastikan lagu apa yang akan dimasukan dalam album dan berapa jumlahnya, dan akan dikemanakan lagu yang tidak masuk album?

Dalam pembicaraan antara Gigi, Manajemen POS Entertainment dipilihlah Bye Bye itu sebagai single pertama. Single ini sengaja diluncurkan lebih dahulu sebagai satelit dari album yang akan menyusul kemudian. Album baru yang belum diberi judul ini merupakan album ke-18 yang jika dilihat dari jenisnya, terdiri dari, album regular, the best, live in concert, religi (Islam), dan original sound track.

Sejujurnya, tidak banyak yang bisa diceritakan tentang lagu Bye Bye ini, meski begitu kami menggantungkan banyak harapan pada lagu ciptaan Gigi yang liriknya ditulis oleh Armand itu. “Kami berharap masyarakat menoleh begitu mendegar lagu yang iramanya keras dan dinamik ini. Kami membayangkan Bye Bye itu seperti teriakan di tengah bisik-bisik, jenis lagu yang selama ini mendominasi musik Indonesia,” kata Armand.

Ada sedikit bocoran tentang kegiatan Gigi sehubungan dengan lagu-lagu yang telah dipersiapkannya. Selain memilih peluru untuk album, Gigi tengah menyiapkan lagu tema untuk sinetron Para Pencari Tuhan (PPT), garapan Dedy Mizwar. Tahun ini merupakan tahun ke-3 Gigi mengarap lagu tema untuk sinetron religi yang diputar setiap Ramadhan itu.

Yang lain, Gigi terutama Armand yang tampak paling antusias, juga menyiapkan sebuah anthem, khususnya untuk event sepak bola. Lagunya sudah siap, tinggal memasukan choir yang kami harapkan akan seperti suasana nyanyian suporter di stadion. “Kami jadi merasa ikut gemas melihat persoalan sepakbola yang nggak selesai-selesai. Kami ingin seluruh stake holder sepakbola nasional bersatu melakukan reformasi,” kata Dhani Pette. Baik lagu tema untuk PPT maupun anthem akan diambil dari lagu-lagu yang dipersiapkan sebelumnya bersama lagu untuk album.

Satu lagi yang kami yakin akan ditunggu penggemar Gigi dan kalian para Gigikita, yaitu penampilan Gigi di Java Jazz 6 Maret mendatang. Jika selama ini band non jazz (pop atau rock) yang diundang untuk main di Java Jazz Festival tampil apa adanya, sesuai dengan musik yang mereka mainkan selama ini, Budjana CS akan membawakan lagu-lagu Gigi dengan aransemen jazz yang benar-benar jazz. Tapi kami tahan dulu informasi ini, karena kami akan menuliskannya secara khusus.

Kembali ke single Bye Bye, bersamaan dengan program servis ke radio-radio, kami saat ini tengah membahasa penggarapan video clip-nya. Mendiskusikan tema dan menentukan sutradara. Kami berharap pada 22 Maret video clip Bye Bye sudah bisa disaksikan di televisi. Yang jelas, Bye Bye bersama lagu yang lain akan menjadi amunisi pada acara akbar HUT ke 17 Gigi yang akan diselenggarakan di Istora Senayan Jakarta, 26 Mei 2011. Jadi ikuti terus kisah-kisah Gigi, salam.(son andries/POSe)

http://www.facebook.com/notes/son-andries/bye-bye-single-yang-jadi-satelit-album-gigi/10150145484641189

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jambore GIGIkita Indonesia

Jambore GIGIkita Indonesia
Jogjakarta, 12-14 Februari 2010